Resep Sop Buntut |
Bahan-Bahan Dan Cara Membuatnya..
BAHAN .
.
Buntut Sapi 2 kg
3 Buah bawang bombay (iris tipis)
15 siung bawang putih (geprek)
10 siung bawang merah (geprek)
3 ruas lengkuas (iris tipis)
3 ruas jahe (iris tipis)
10 Batang seledri (potong²)
5 batang daun bawang pre (potong²)
3 buah kentang (potong dadu)
5 buah wortel (potong dadu)
Tomat (potong dadu)
Jeruk nipis
Lada hitam
Merica bubuk
Garam
Kaldu sapi
Bunga lawang
Kapulaga putih
Cengkeh
.
Note ; Tomat, Daun seledri & Jeruk nipis tidak dimasak, hanya untuk pelengkap saat penyajian.
.
CARA MEMASAK .
.
Masukkan buntut sapi kedalam air mendidih (FYI saat direbus jika buntut sapi tidak mengeluarkan kotoran berwarna hitam/busa, air rebusan tidak perlu diganti, karena buntut sapi yg jika direbus tidak mengeluarkan kotoran berarti berkualitas bagus)
Masukkan bunga lawang, kapulaga putih, cengkeh, lengkuas, jahe kedalam buntut sapi yg direbus.
Sementara itu panaskan mentega, masukkan bawang bombay, daun bawang, bawang merah, bawang putih tumis sampai layu.
Kemudian masukkan tumisan bawang² tadi kedalam rebusan buntut, dan masukkan batang seledri, lada hitam bubuk, merica bubuk, garam, kaldu sapi, aduk².
Kecilkan api, biarkan hingga kurleb 3 jam.
atu jam sebelum matang, masukkan wortel & kentang.
Setelah matang sajikan bersama tomat & jeruk nipis.
Selamat Mencoba Dan Menikmati